Rich Text Format adalah sebuah format yang dibuat oleh microsoft dan format ini masih jarang dipakai untuk menyimpan file word bahkan ada yang tidak mengenal tipe format ini karena kebanyakan orang hanya menyimpan file dalam bentuk .doc. Apa kelebihan dari format .rtf ini?
Seiring perkembangan jaman, format file .doc ini rentan terserang virus sehingga terkadang ada file yang tidak dapat terselamatkan dengan beberapa anti-virus yang ada sehingga membuat kita harus menghapusnya.
Tentunya hal ini sangat merugikan bagi para pengguna, apalagi para pengguna komputer yang sedang mengerjakan Tugas Akhir (Skripsi), mengerjakan tugas penting serta tugas kuliah atau sekolah. Selain serangan virus, file .docx tidak dapat dibuka di komputer yang hanya memiliki microsoft office 2003, file .docx ini hanya dapat dibuka di dalam format itu sendiri atau yang lebih tinggi dan tidak dapat dijalankan di dalam format yang lebih rendah.
Beberapa masalah diatas ternyata dapat diatasi dengan format .rtf ini. Format .rtf ini dapat dibuka di office 2007 maupun office 2003 bahkan dapat juga dapat dibuka pada microsoft wordpad, microsoftworks, staroffice writer, dan word perfect, namun ukurannya sedikit lebih besar dari format .doc. file dalam format .rtf ini tingkat keamanannya sejauh ini lebih baik daripada file bertipe .doc, file tipe .rtf ini merupakan format yang lebih aman terhadap virus walau tidak menutup kemungkinan bahwa suatu saat nanti format .rtf ini dapat terserang oleh virus, memang flashdisk atupun komputer rentan terserang virus namun sejauh ini file .rtf yang ada di dalam flashdisk maupun di dalam komputer yang terjangkit virus, tidak akan terjangkit oleh virus yang menjangkiti flashdisk atau komputer tersebut. Jadi segeralah amankan file-file penting anda dengan format .rtf ini.
Kamis, 23 April 2009
Mengamankan File Penting Dengan Format .RTF
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
bagus tutorialnya maju terus indonesia
BalasHapusmampir, paka kabar
BalasHapusMantab...
BalasHapus